Gratis Kouta 50GB Telkomsel dan Semua Operator di WhatsApp Penipuan
Saat ini banyak sekali terjadi kasus penipuan didunia internet seperti phising yaitu sebuah jebakan untuk mendapatkan email, password, nomor handphone dan data lainnya yang nantinya akan dijadikan untuk menyebarkan iklan-iklan atau dikenal dengan spam. Sipelaku biasanya membuatkan jebakan berupa web palsu dengan informasi palsu sehingga korban tertarik untuk mendaftarkan diri mereka. Setelah pelaku mendapatkan data diri korban, maka data diri tersebut akan dijual pelaku kepada orang-orang yang ingin melakukan promosi (spam).
Saat ini ada penipuan atau phising terbaru yaitu Gratis Kouta 50GB Telkomsel atau Semua Operator melalui WhatsApp. Ada beberapa website yang melakukan penipuan ini, berikut informasi yang Zona Cerdas alami dan dapatkan dari beberapa sumber:
Gambar 1. Contoh Web Penipuan Gratis Kouta |
1 Http://Gratis-Kouta50gb.ml (Pengalaman Pribadi)
Situs ini merupakan web phising untuk mendapatkan data diri berupa nama dan nomor handphone. Embel-embel yang disebarkan yaitu kouta gratis sebesar 50GB. Kouta gratis tersebut dibagikan sampai 15 Juli untuk semua operator. Berikut pesannya:
Dapatkan! Kuota 50gb Internet Untuk Semua Operator Sampai 15 Juli, Klik di bawah untuk mendaftar sekarang
👉 http://Gratis-Kuota50gb.ml
Kesempatan terakhir anda untuk mendapatkan kuota 50gb all operator secara gratis
Gambar 2. Pesan di WhatsApp (Http://Gratis-Kouta50Gb.ml) |
Situs ini merupakan penipuan yang khusus mengatasnamakan pihak Telkomsel. Embel-embel yang disebarkan yaitu gratis kouta 50GB 4G dari Telkomsel untuk pengguna kartu Telkomsel. Selain itu penggunaan koutanya berbatas selama 90 hari dan penipuan ini ingin mendapatkan data diri berupa nama, nomor handphone dan email. Berikut pesannya:
Kabar baik bagi pengguna Telkomsel
Dapatkan Data Internet Gratis 50GB 4G dengan telkomsel Sim untuk 90days,dengan suara terbatas memanggil. Klik di sini untuk mengaktifkan sekarang
👉 http://Telkomsel4G.ml
3 Http://3gunlimited.247offers.co/ (Tekno.Liputan6.com)
Web ini sama halnya dengan yang Zona Cerdas alami namun perbedaan terletak pada domain yang digunakan. Web ini juga ingin mendapatkan data diri berupa nama dan nomor handphone.
Tips untuk Pengguna WhatsApp
- Selalu hati-hati menerima pesan dari teman atau dari orang yang nyasar (tidak dikenal)
- Jangan langsung percaya terhadap pesan yang isinya tentang gratisan atau promo.
- Cek dulu di internet (Google) tentang pesan tersebut, contoh ketik "gratis kouta 50gb whatsapp" di google dan lihat hasilnya.
- Tanya kepada teman yang paham sedikit tentang dunia internet.
Cara Cek Web Penipuan
- Jika Pesan yang anda terima mengatasnamakan pihak tertentu misal Telkomsel, maka seharusnya web yang diberikan adalah web resmi telkomsel yaitu http://telkomsel.com dan nomor pengirim wajib atas nama Telkomsel bukan nomor pribadi seperti +6281387xxx atau +6282173824xxx atau lainnya.
- Jika Pesan tidak mengatasnamakan pihak terntentu maka cek websitenya, apakah sudah menggunakan https atau belum. Jika belum, maka diragukan keaslian web tersebut.
- Lihat domainnya (setelah dotnya), apakah domain gratis atau bukan. Seperti .ml merupakan domain gratis apalagi .blogspot.com. Jika merupakan domain gratis maka sebaiknya berhati-hati.
- Lihat apakah sub domain atau top domain, contoh 247offers.co merupakan top domain sedangkan 3gunlimited.247offers.co merupakan sub domain. Jika sub domain maka cek top domainnya, apakah bisa dipercaya atau tidaknya.
- Lihat apakah website tersebut ada kontak resmi, alamat resmi atau nama lembaga resmi sehingga kita bisa cek apakah lembaga tersebut memang ada didunia nyata.
Silahkan bagikan informasi ini kepada teman-teman Anda agar mereka tidak tertipu, sedangkan apabila Anda menemukan hal yang sama silahkan sampaikan kepada kami agar semua orang juga mengatahuinya. Jika anda menerima pesan-pesan promosi yang belum anda ketahui kebenarannya, maka dapat konsultasi bersama kami melalui kontak Zona Cerdas.
Sesulit apapun kondisi kita, jangan menjadikan kita mudah tergiur dengan promosi-promosi yang ada, baik itu promosi dari pihak resmi maupun penipuan.